Kimchi Bunga Turi

Berapa dari kita pernah mencicipi kimchi? Asinan kata orang Bogor. Kimchi kata orang Korea. Pembuatan asinan sedikit berbeda dengan kimchi, walau sayuran dan buah bisa serupa. Asinan menggunakan cuka botol untuk memberi rasa segar asamnya, sekaligus mengawetkan sayuran buah menjadikannya lebih cruncy. Kimchi mengandalkan proses fermentasi alami saat daram dan gula bercampur.



Kami menggunakan bunga turi sebagai sayuran kimchi. Bunga turi mempunyai beberapa khasiat herbal, salah-satunya sebagai pencahar alami. Beberapa orang mengeluhkan rasa pahit bunga turi saat mereka mencicipi di hidangan pecel. Buang putik warna kuningnya sebelum direbus. Rasa pahit akan hilang. Beberapa memilih tidak membuangnya karena memang disitulah letak khasiatnya.


No comments:

Post a Comment